Saturday, November 24, 2012

Microsoft Surface


Pada bebera waktu silam, raksasa perusahaan teknologi, Microsoft, meluncurkan tablet terbarunya, yang diberi nama Surface. Perangkat yang akan meluncur ini, datang dalam pilihan dua rasa berbasis Intel dan yang satunya lagi akan berjalan pada chip ARM dan menjalankan Windows 8. Versi ARM akan menjalankan Windows RT, sedangkan versi Intel akan menjalankan Windows 8 Pro, hal ini tentunya akan memberikan pengalaman penuh kepada konsumen dan pengguna perusahaan dalam menggunakan perangkat mereka. Oleh karena itu, mari kita simak, apa saja sih fitur dan kelebihan yang dimiliki sang Newbie ini, mari kita simak bersama.

Fitur-fitur Microsoft Surface :

1. Tampilan yang lebih besar



Microsoft Surface hadir dengan layar 10,6 inci. Dan pada versi Windows 8 Pro, itu akan memberikan pengalaman definisi yang tinggi. Meskipun perbedaan keduanya tidak tampak besar, namun dalam prakteknya layar yang lebih besar benar-benar penting.


2. Dua rasa
Ada pembicaraan yang konstan dari Apple ketika mereka akan meluncurkan iPad Mini di masa mendatang untuk memberikan lebih banyak pilihan lagi kepada konsumennya. Terlepas dari benar atau tidaknya sebuah iPad Mini akan muncul, sejauh ini kita semua masih harus memantaunya. Microsoft telah memutuskan untuk memberikan dua rasa dari perangkat, termasuk tablet yang didasarkan pada ARM dan tablet satunya lagi yang didasarkan pada chip Intel. Pilihan berbasis ARM akan menjalankan Windows RT, sedangkan pilihan Intel akan memiliki Windows 8 Pro. Lebih banyak pilihan tentu akan lebih baik di pasaran saat ini.

3. Cover yang lebih baik



Cover Microsoft Surface sudah mencakup perlindungan layar, namun juga berfungsi sebagai keyboard dan full multi-touch serta efektif mengubah perangkat menjadi sebuah Notebook. Dan ini adalah fitur yang sangat mengesankan.

4. Sebuah sistem operasi desktop
Salah satu masalah pada iPad Apple adalah berjalannya sistem operasi mobile yang dirancang untuk smartphone pertama mereka. Banyak penggemar Apple dan kritikus telah meminta perusahaan untuk menyediakan bundel OS X dengan iPad. Walaupun Apple belum melakukannya, Microsoft telah mengambil kesempatan tersebut dengan menawarkan Windows 8 Pro pada opsinya yang berbasis Intel. Untuk pengguna perusahaan khususnya, tentu saja berita ini sangat bagus, karena semua ini tentang tablet yang akan memberikan pengalaman penuh pada OS-nya.

5. Kickstand adalah game-changer



Meskipun beberapa telah mempertanyakan keputusan Microsoft untuk menyertakan kickstand pada tablet Surface barunya, faktanya adalah bahwa kickstand merupakan sebuah game changer. Kickstand memperluas fungsi keseluruhan perangkat dan memudahkan orang untuk mendapatkan tugas-tugas yang harus dilakukannya. Tidak ada yang lebih buruk daripada mencoba untuk menyulap multiple produk di dua tangan. Dan kickstand memecahkan masalah itu.

6. Penyimpanan yang cukup
Menurut Microsoft, Windows 8 Pro pada tablet Surface akan hadir dengan kapasitas penyimpanan hingga 128GB. iPad Apple baru saja maksimal hanya 64GB. Dan ini adalah yang penting untuk diingat. Sebagai pengguna yang senang memiliki banyak konten di dalam perangkatnya, termasuk video dan audio, mereka perlu media penyimpanan sebanyak mungkin. Dan dari sini kita bisa melihat bahwa Microsoft Surface memiliki 2x penyimpanan lebih besar dibanding iPad .

7. Elemen Windows 8 yang penting
Sebagaimana yang diketahui, Surface hadir dengan Windows 8. Tapi bukan berarti bahwa tablet baru ini akan hadir dengan pengalaman yang tidak akan cukup memuaskan. Faktanya adalah Windows 8 memiliki peluang yang cukup bagus untuk menjadi salah satu versi paling populer dari perangkat lunak sebelumnya. Inklusif Windows 8 pada Surface akan menjadi faktor utama dalam keberhasilan Microsoft.

8. Surface adalah Ultrabook atau pengganti laptop
Microsoft telah mengatakan bahwa Surface adalah perangkat jenis baru. Dalam satu kondisi, Surface dapat menjadi pengganti tablet. Namun di sisi lain, tablet ini dapat beralih menjadi Notebook atau Ultrabook.



9. Desain keseluruhan yang sangat apik
Akhirnya, ada baiknya jika kita melihat desain Microsoft Surface secara keseluruhan. Dari semua spesifikasi yang diutarakan, tablet Microsoft ini cukup bagus dan bisa diselaraskan dengan iPad Apple dalam hal tampilan dan nuansa. Apakah desain Surface lebih indah ketimbang iPad? Itu sangat sulit untuk dijawab. Namun akan adil jika Paseban mengatakan bahwa Surface berada pada kedudukan yang sama dengan tablet Apple dalam hal ini.

0 komentar:

Post a Comment