Sunday, May 11, 2014

PhoneGap


Perkembangan teknolgi modern tak selalu terletak pada bidang hardware, namun hal itu diwujudkan dalam bidang software yang mana sebagai pelengkap hardware itu sendiri. Untuk menyeimbangkan kemajuan hardware tersebut, maka developer mebuat sebuah framework yang berguna untuk mengengbangkan sebuah layanan software khususnya di bidang mobile. Salah satunya adalah PhoneGap


PhoneGap adalah sebuah kerangka kerja/framework open source yang dipakai untuk membuat aplikasi cross-platform mobile dengan HTML5, CSS, dan JavaScript. PhoneGap menjadi suatu solusi yang ideal untuk seorang web developer yang tertarik dalam pembuatan aplikasi di smartphone. dengan framework phonegap kita hanya melakukan satu kali coding lansung bisa di compile kesemua platform sekaligus.  

Cara Kerja PhoneGap


PhoneGap SDK menyediakan sebuah API, yaitu sebuah lapisan abstrak yang menyediakan pengembang dengan akses ke fitur hardware dan platform tertentu. PhoneGap menjelaskan bahwa dengan kode yang sama dapat digunakan pada sejumlah platform mobile dengan sedikit perubahan koding ataupun tidak, yang membuat aplikasi kita dapat dipakai untuk kalangan pengguna yang lebih luas. 

Kelebihan dan Kekurangan PhoneGap.

Kelebihan PhoneGap :

  • Multi Platform. Dapat digunakan pada berbagai platform sistem operasi mobile seperti Android, Blackberry, IOS dan sebagainya.
  • Dalam pengembangannya, hanya menggunakan HTML, Javascript dan CSS dengan kata lain tidak perlu mempelajari bahasa pemrograman Java (Android), Objective C (IOS) ataupun C# (Windows Phone), dan sebagainya.
  • Bersifat Open Source, sehingga module yang ada akan terus dikembangkan oleh para developer.

Kekurangan PhoneGap :

  • Reverse engineering, banyaknya aplikasi yang dapat digunakan untuk code javascript sehingga memungkinkan dilakukannya pengeditan terhadap code aslinya.
  • Adanya beberapa fitur telepon yang tidak didukung oleh PhoneGap.
  • Karena Multi Platform, PhoneGap sering kali ketinggalan ketika ada fitur baru pada Platform aslinya.
  • Tampilan yang ada terlihat sama untuk semua platform dan tampilan terkadang tidak terlihat seperti mobile application.
  • Banyaknya kendala apabila disinkronisasi dengan IOS platform.
  • Walau menghasilkan aplikasi yang bersifat "Build once, Run Everywhere", tetap saja aplikasi yang dibangun tidak seoptimal aplikasi buatan native SDK asli.




Referensi :
http://phonegap.com/
http://raitosun.blogspot.com/2014/04/what-is-phonegap.html

0 komentar:

Post a Comment